Tim Medis Balkesmas Ikut Sukseskan Vaksinasi Anak di Kota Magelang
MAGELANGEKSPRES.COM, MAGELANG - Tim mesia Balkesmas Wilayah Magelang bersinergi dengan Dinas Kesehatan Kota Magelang untuk melaksanakan program pemerintah dalam rangka percepatan vaksinasi bagi siswa sekolah. Vaksinasi bagi siswa sekolah di wilayah Kota Magelang dipercepat dengan harapan pada saat pembelajaran tatap muka langsung, semua siswa sudah tervaksin. Tim medis Balkesmas menerjunkan 6 tenaga medis sejak hari Selasa (11/1) di SDN Tidar 5 dan Rabu (12/1) di SDN Tidar 7. Vaksinasi dilaksanakan sebagai upaya pencegahan penularan Covid 19 selain dengan percepatan vaksinasi bagi disiswa juga dengan memperketat protokol kesehatan selama proses pembelajaran. Tim medis Balkesmas wilayah Magelang diperbantukan wilayah kerja Puskesmas Magelang Selatan untuk melaksanakan vaksinasi anak. Dokter Cahyaning Tias, selaku tim medis dari Balkesmas Wilayah Magelang menjelaskan saat pemberian vaksinasi kepada anak-anak memang berbeda. Sebagai tenaga medis harus bisa memotivasi anak supaya mereka tidak takut dan menangis saat diberikan vaksin. \"Awal-awal mereka (anak) memang agak tegang, karena keteganganannya tersebut menjadikan tensinya naik dan harus menunggu dulu supaya kembali normal,\"ujarnya. Pelaksanaan vaksinasi untuk anak berjalan lancar, karena anak sudah banyak yang tahu manfaat vaksinasi. \"Tidak perlu waktu lama untuk memberikan penjelasan kepada anak-anak ini untuk di lakukan vaksinasi. Menjadikan tenaga medis lebih cepat memberikan suntikan,\" tandasnya.(hen)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Untuk Pertama Kalinya Usai Dilantik DPR RI, Nafa Urbach Beri Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Magelang
- 2 Angkatan Muda Muhammadiyah Kabupaten Magelang Berharap Pilkada Berjalan Kondusif
- 3 Ribuan Alat Peraga Kampanye Paslon di Kabupaten Magelang Disapubersih
- 4 KPU Kota Magelang Mulai Distribusikan Logistik Pilkada 2024
- 5 Waspada Bencana Hidrometeorologi Saat Distribusi Logistik hingga Pemungutan Suara di Kabupaten Magelang
- 1 Untuk Pertama Kalinya Usai Dilantik DPR RI, Nafa Urbach Beri Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Magelang
- 2 Angkatan Muda Muhammadiyah Kabupaten Magelang Berharap Pilkada Berjalan Kondusif
- 3 Ribuan Alat Peraga Kampanye Paslon di Kabupaten Magelang Disapubersih
- 4 KPU Kota Magelang Mulai Distribusikan Logistik Pilkada 2024
- 5 Waspada Bencana Hidrometeorologi Saat Distribusi Logistik hingga Pemungutan Suara di Kabupaten Magelang